Suzuki Family yang hendak berpergian dengan menggunakan kendaraan mobilnya,
sebelum berangkat hendaknya harus memiliki pengetahuan teknis, meskipun hanya
dasarnya sekalipun. Diantaranya adalah mengecek terlebih dahulu kondisi mobilnya,
hal ini dilakukan supaya terhindar dari bahaya.
Diantaranya adalah sebagai berikut,
1. Cek Oli Mesin
Cara mengecek Oli Mesin dengan mengukur volume nya, yakni mengecek/
memeriksa pada level Stik Oli. Level Stik Oli harus berada di garis antara tanda L
dan F (sedikit di bawah garis Level F, jika ternyata kurang dapat ditambah
secukupnya. Pastikan selalu melakukan penggantian oli secara berkala , hal ini
dilakukan supaya kualitas oli tetap baik dan mobil pun akan terasa nyaman saat
dipergunakan.
2. Cek kondisi Filter & Selang Bensin
Cek kondisi selang bensin supaya tidak mengalami kebocoran atau keretakan.
Dan perhatikan pula filter bensin nya, pastikan tidak ada yang tersumbat.
3. Cek Air Radiator
Cek selalu Air Radiator mobilnya, pastikan dalam kondisi penuh dan air reservoir
sampai batas level, tidak perlu terlalu penuh. Selain itu periksa juga selang
radiator dan selang penghubung ke reservoir. Jika terdapat selang yang
menggelembung / retak, segeralah ganti, hal ini untuk menghindari terjadinya
selang pecah saat diperjalanan.
4. Cek Timing Belt
Timing belt sebaiknya di ganti per50.000 KM. Jika sudah dilakukan selama
kilometer tersebut segeralah ganti, meskipun tidak ada keruksakan.
5. Cek Kondisi Baterai
Periksalah baut kutub accu nya serta bersihkan juga kotoran atau kerak yang
menempel di dalamnya. Periksa pula level air accu, jika dirasa kurang bisa
ditambahkan dengan air accu murni. Jangan mengisi air accu dengan air Zuur
(H2s04) supaya kualitas accu mobil tetap baik.
6. Cek Putaran Kipas Pendingin (AC)
7. Cek Rem
Cek level minyak remnya, jika berkurang dari level batas minimal, maka ada
kemungkinan terjadi kebocoran. Periksa system rem , apakah terlihat kebocoran
pada master rem dan selang. Dan periksa pula apakah ada basah di bagian
dalam Velg, sebagai tanda kebocoran silinder roda, dan perhatikan pula apakah
system rem bekerja dengan baik atau tidak.
8. Cek Saringan Udara
Saringan udara sebaiknya dibersihkan sebelum menempuh perjalanan jauh.
Biasanya berpatokan pada jarak tempuh sekita 10.000 km
9. Cek Kondisi Ban
Perhatiakan fisik dan tekanan ban nya. Tekanan ban normalnya sekitar 30-34 psi
10. Cek Lampu
Cek kondisi lampu mobil secara keseluruhan. Apakah semuanya berfungsi dan
menyala dengan baik. Jika ditemukan lampu yang sudah mati, sebaiknya segera
diganti
11. Cek Wipper
Cek kondisi wiper nya, pastikan dapat berfungsi dengan normal, apalagi di saat
hujan, wifer ini saya di perlukan sekali. Jika dirasa wifer sudah rusak atau
karetnya sudah tidak layak, segeralah lakukan penggantian.
Itulah beberapa tips atau pengetahuan Teknis sebelum anda berpergian yang
yang dapat kami paparkan . untuk menjaga kenyamanan saat anda berpergian,
lakukan servis /perawatan berkala di kendaraannya secara rutin setiap per 6
bulan sekali / per 10.000 km (mana saja yang tercapai lebih dahulu)
PT DUTA CENDANA ADIMANDIRI Hadir untuk memenuhi kebutuhan anda,
datang dan kunjungi bengkel resmi Suzuki kami yang tersebar di beberapa kota,
diantaranya Ciawi, Cianjur, Cinere dan Jati asih.
Info booking silahkan hubungi :
1. (0251) 8241123 / 8241124 CIAWI
2. (0263) 263000 CIANJUR
3. (021) 7539888 DEPOK
4. (021) 82437295 JATIASIH