Suzuki Fams, jangan panik! Ketika alarm mobil bunyi sendiri terjadi pertama kali mungkin tidak terlalu panik. Namun, kalau sering kali terjadi dipastikan ada masalah pada alarm mobil Anda.

Fungsi alarm mobil adalah sebagai sistem keamanan pada kendaraan. Tak hanya sebagai bentuk pengamanan tindakan kriminal, alarm mobil juga berfungsi memberi tanda saat ada benturan. Di samping itu, alarm bisa dibunyikan untuk menemukan kendaraan di parkiran yang penuh.

Lalu, apa penyebab dari alarm mobil bunyi sendiri? Untuk lebih jelasnya mari simak penjelasannya di bawah ini.

1. Pintu Mobil yang Belum Tertutup Rapat

Saat alarm berbunyi sendiri, penyebab yang umum terjadi adalah karena pintu mobil yang masih terbuka atau tidak tertutup rapat. Bila pintu masih terbuka, otomatis sensor alarm langsung mendeteksi sinyal dari pintu. Tak perlu panik, karena hal ini merupakan bagian dari sistem keamanan.

Agar tidak terganggu dengan suara alarm, Suzuki Fams bisa memaksimalkan sensor lampu pada mobil. Caranya cukup dengan mengaktifkan lampu pada posisi pintu. Jadi jika pintu mobil Suzuki Fams belum tertutup rapat, lampunya akan tetap menyala dan lampu akan mati sendiri saat pintu sudah tertutup sempurna

2. Baterai Central Lock Habis

Penyebab lain dari alarm mobil bunyi sendiri adalah baterai central lock yang habis. Kondisi ini bisa menyebabkan alarm mobil Suzuki Fams terus berbunyi. Central lock atau kunci sentral mobil bertugas mengunci semua pintu dalam satu saklar.

Biasanya saat baterai central lock habis, mau tidak mau Suzuki Fams harus membuka pintu secara manual. Nah, saat membuka secara manual, alarm pun langsung berbunyi.

Mengganti baterai adalah cara paling solutif untuk mengatasi alarm mobil bunyi sendiri. Karena itu sebaiknya perhatikan juga kondisi baterai central lock agar tidak menyebabkan kebisingan karena alarm mobil yang terus berbunyi.

3. Sensitivitas Modul Alarm

Alarm mobil terdiri dari beberapa komponen pendukung. Salah satu komponen yang terdapat dalam alarm adalah modul alarm. Tugas modul alarm adalah menangkap setiap getaran yang ada pada mobil. Bentuk getarannya bisa suara, getaran dari mobil lain, hingga adanya objek bergerak yang melintas di depan mobil.

Bila modul alarm tingkat sensitivitasnya tinggi, maka otomatis setiap getaran atau gerakan apa pun bakal tertangkap. Alhasil, alarm langsung berbunyi. Cara mengatasi paling efektif adalah dengan menurunkan tingkat sensitivitas modul alarm.

4. Sensor Kap Mesin Rusak

Saat alarm mobil bunyi sendiri, penyebab lainnya adalah rusaknya sensor kap mobil. Seperti pintu mobil yang tidak tertutup sempurna, saat sensor kap mobil rusak sinyal yang ditangkap adalah kap mobil masih terbuka. Sinyal dari sensor kap mobil langsung diterima alarm dengan mengeluarkan bunyi.

Dalam kondisi seperti ini, cara mengatasinya dengan buka kap mobil dan tutup kembali. Kemudian tekan tombol kunci pada remote. Tapi bila tidak berhasil, Suzuki Fams bisa mengatasinya dengan mengganti sensor tersebut.

5. Ada Komponen yang Rusak

Alarm mobil terdiri dari beberapa komponen. Jika ada masalah pada salah satu komponen, biasanya alarm akan bunyi sendiri. Saat Suzuki Fams dalam kondisi ini, sebaiknya cek terlebih dulu untuk memastikan adanya kerusakan. Bila memang ada komponen yang rusak, mau tidak mau harus diganti dengan kualitas yang lebih baik.

6. Sensor Kunci Pintu Mobil Rusak

Sama seperti sensor pada kap mobil, alarm mobil berbunyi saat ada orang yang berusaha membuka pintu kendaraan Suzuki Fams. Nah, saat sensor pintu rusak, alarm merespon seperti saat ada pintu dibuka. Umumnya, sensor kunci pintu mobil dipasang di dalam aktuator, tetapi ada juga yang diletakkan di luar.

Sensor grendel pintu biasanya memiliki dua kabel, yaitu rangkaian terbuka saat pintu terbuka atau rangkaian tertutup saat pintu tertutup atau sebaliknya.

7. Kunci Fob Rusak

Key fob atau dikenal juga dengan kunci remote mobil merupakan perangkat yang digunakan untuk membuka dan mengunci pintu mobil, sekaligus menghidupkan mesin dengan menekan satu tombol saja.

Kunci fob yang tersambung dengan sistem alarm mobil akan berpengaruh bila ada komponen yang rusak. Sehingga bila ada yang tidak berfungsi, key fob langsung mengirim sinyal yang salah. Kemudian sinyal tersebut direspon alarm mobil dengan bunyi.

Demikian informasi mengenai penyebab alarm mobil bunyi sendiri. Saat Suzuki Fams mengalami hal ini, sebaiknya ganti baterai key fob atau menyetel ulang perangkat tersebut.

Salah satu penyebab dari alarm mobil yang bunyi sendiri adalah karena adanya kerusakan pada modul alarm untuk membuka dan mengunci pintu. Untuk lebih jelasnya, Suzuki Fams bisa mengunjungi Bengkel Resmi Suzuki Duta Cendana Adimandiri terdekat.

Untuk Suzuki Fams di wilayah kabupaten Cianjur dapat mengunjungi dealer Suzuki Duta Cendana Adimandiri Cianjur yang beralamat di Jl. Siliwangi No. 72 Cianjur. Anda juga dapat melakukan booking service terlebih dahulu untuk servis tanpa antri dengan menghubungi nomor 0263-263000 / 0858-6055-7123 (WA/Call) / 0817-6907-922 (WA/Call) / 0821-3020-2557 (Call).