emirror

Dalam industri otomotif khususnya mobil keluaran terbaru, harus memiliki fitur canggih yang di hadirkan pada kendaraan terbaru. PT. Suzuki Indomobil mengeluarkan Suzuki XL7 Hybrid dimana salah satu kelebihan kendaraan ini memiliki fitur terdepan yang tersedia dalam varian Alpha adalah Smart e-Mirror atau cermin elektronik pintar.

Smart e-Mirror bukan sekedar fitur pelengkap melainkan solusi cerdas yang mencegah terjadinya blind spot dibelakang kendaraan. Tampilan gambar yang jernih dan tajam, berguna agar pengemudi lebih mudah memantau area sekitar, meningkatkan tingkat keamanan terutama pada saat parkir.

Salah satu aspek penting dari Smart e-Mirror adalah kemampuan menghadirkan gambar yang luar biasa. Tidak hanya tajam dan jelas di siang hari, pada malam hari sangat membantu pengemudi dalam keadaaan gelap dan cuaca yang tidak bersahabat, seperti hujan deras.

Kapasitas perekaman yang di miliki oleh Smart e-Mirror sangat luar biasa dan mengesankan karena memilki memori internal dengan kapasitas besar mencapai 16 hingga 32 GB yang memungkinkan merekam perjalanan anda.

Dengan fitur terbaru dan canggih Smart e-Mirror yang mencegah blind spot,gambar yang luar biasa pada siang dan malam hari, serta kemampuan merekam perjalanan adalah pilihan utama bagi mereka yang menginginkan kendaraan modern dan aman serta ramah lingkungan.

CARA KERJA E-MIRROR SUZUKI GRAND VITARA

TIPS BERKENDARA AMAN DI MUSIM HUJAN DENGAN MOBIL SUZUKI